JANJI TUHAN TENTANG KELIMPAHAN

KSW_1117.jpg

Minggu lalu kita sudah sama-sama melihat apa yang akan Tuhan lakukan di akhir zaman buat kita, anak-anak-Nya. Tuhan akan membukakan perbendaharaan-Nya yang melimpah, memberikan roti untuk dimakan, memberikan benih untuk ditabur dan melipatgandakannya, memberkati segala pekerjaan kita, mengaruniakan kelimpahan, ini yang akan Tuhan lakukan buat anak-anak-Nya di akhir zaman.

Seberapa banyak di antara kita yang percaya bahwa Yesus akan datang untuk yang kedua kalinya? Alkitab mengatakan bahwa di akhir zaman ini akan timbul pengejek-pengejek dengan ejekan-ejekan, “Kapan Yesus datang, kapan Yesus datang, katanya mau datang kenapa sampai sekarang tidak datang-datang?”

Tetapi Alkitab mengatakan bahwa Tuhan tidak lalai menepati janji-Nya, kenapa sampai saat ini Tuhan belum datang? Karena Tuhan mau jangan sampai ada yang binasa, melainkan semua orang berbalik dan bertobat. Dengan kata lain, Tuhan masih kasih kesempatan kepada orang-orang yang belum bertobat, untuk bertobat. Tuhan baik.

Jadi Tuhan masih menunggu, dan ketika tiba saatnya Tuhan akan datang buat kita, waktu Tuhan datang dan kita akan diubahkan dalam tubuh kemuliaan, selamanya muda, selamanya sehat, kita akan naik ke sorga, kita akan diam di dalam rumah Tuhan selama-lamanya.

Hari ini kepada kita akan ditunjukan tentang apa yang sudah Tuhan sediakan buat saudara dan saya di hari-hari terakhir ini, saya mau kasih tahu sama saudara, Tuhan adalah Tuhan yang sudah mempersiapkan segala sesuatunya buat saudara dan saya sebelum segala sesuatunya terjadi.

Kita akan lihat nubuat perkataan dari Yakub dan Musa tentang apa yang akan terjadi dengan bangsa Israel di akhir zaman ini, dan bagaimana Allah mempersiapkan segala sesuatunya buat bangsa Israel sebelum segala sesuatunya terjadi. Demikian juga Tuhan akan menyiapkan segala sesuatunya bagi kita sebelum segala sesuatunya terjadi.

Kita lihat firman Tuhan tentang kata-kata nubuatan Yakub kepada anak-anak-nya. Kejadian 49:1: 1Kemudian Yakub memanggil anak-anaknya dan berkata: "Datanglah berkumpul, supaya kuberitahukan kepadamu, apa yang akan kamu alami di kemudian hari. Di sini dikatakan, apa yang akan kamu alami di kemudian hari, bahasa aslinya; apa yang akan kamu alami in the last days, apa yang kamu alami di hari-hari terakhir, yaitu di akhir zaman.

Yakub memiliki 12 anak, Yakub mulai memperkatakan nubuat kepada anak-nya satu per satu dimulai dengan anak yang paling besar, Ruben, kemudian Simeon dan Lewi, selanjutnya kepada Yehuda. Kita perhatikan baik-baik, Alkitab mengatakan Yesus datang dari suku Yehuda, itu sebabnya Yesus disebut singa dari Yehuda.

Yakub menubuatkan anaknya satu persatu, kemudian sampai pada anaknya yang bernama Asyer, kita lihat apa yang Yakub katakan tentang Asyer, Kejadian 49:20: 20Asyer, makanannya akan limpah mewah dan ia akan memberikan santapan raja-raja. Di sini dikatakan Asyer, makanannya akan limpah mewah dan dia akan memberikan santapan raja-raja. Makanannya akan limpah mewah, artinya ada sesuatu di Asyer yang dapat membuat adanya suatu kemewahan.

Waktu mereka masuk ke tanah perjanjian, nama kedua belas anak Yakub menjadi nama kedua belas suku Israel, kemudian atas petunjuk Tuhan, Yosua membagikan tanah perjanjian kepada mereka berdasarkan kedua belas suku Israel, semuanya ada di dalam kitab Yosua 13 sampai Yosua 19, kalau kita melihat Alkitab versi King James di bagian belakang kita bisa melihat peta pembagian wilayahnya.

Bani Ruben dapat area yang ini, Bani Yehuda dapat area yang itu, sedangkan Yusuf terbagi menjadi dua yaitu Efraim dan Manasye, itu sebabnya kita tidak menemukan daerah Bani Yusuf, tetapi Efraim dan Manasye, karena kedua anak ini mewakili Yusuf, dengan kata lain Yusuf mendapat dua bagian, double portion dari saudara-saudaranya. Jadi ingat baik-baik, berkatnya ada di atas kepala Yusuf, Yusuf mendapat dua bagian, yaitu daerah Efraim dan Manasye.

Sekarang kita lihat nubutan yang dikatakan oleh Musa, sebelum Musa mati, Musa juga memperkatakan perkataan nubuat kepada bangsa Israel, kepada dua belas suku Israel, kita langsung lihat apa yang dikatakan Musa tentang Asyer. Ulangan 33:24: 24Tentang Asyer ia berkata: "Diberkatilah Asyer di antara anak-anak lelaki; biarlah ia disukai oleh saudara-saudaranya, dan biarlah ia mencelupkan kakinya ke dalam minyak. Pernah terjadi perdebatan, kenapa di seluruh Timur Tengah ada minyak, hanya di Israel yang tidak ada minyak.

Kepada warga Israel pernah ditanyakan, apakah di Israel ada minyak? Mereka langsung mengatakan, minyak zaitun banyak di sini, berlimpah. “Bukan, maksudnya minyak mentah. Pernah dengar nubuatan tentang Asyer biarlah dia mencelupkan kakinya ke dalam minyak?” Mereka tetap menjawab, “Ya, itu minyak zaitun, tetap saja mereka mengatakan itu minyak zaitun.”

Kalau kita lihat peta pembagian wilayah kedua belas suku bangsa Israel, dimana letak Asyer? Di tepi Laut Mediterania. Pada Januari 2009, sebelas tahun yang lalu, untuk pertama kalinya Israel mengumumkan di Jerusalem Post, bahwa di Laut Mediterania, 80 km dari lepas pantai Haifa, Haifa adalah kota pantai di daerah Asyer bagian bawah, di kaki Asyer, mereka menemukan secara besar-besaran tiga titik gas alam oleh Nobel Energy Inc, cadangan gasnya sebesar enam belas trillion cubic feet.

Cadangan sebesar ini bisa mencukupi kebutuhan Israel akan gas untuk lima puluh tahun ke depan. Ini sangat penting sekali, kenapa mereka baru menemukan sekarang? Kenapa mereka tidak menemukan di tahun 1948, atau tahun 1950, atau tahun 1968, kenapa? Karena waktunya sudah tiba. Karena Tuhan sudah melihat bahwa suatu saat nanti Israel akan punya masalah dengan Mesir, karena selama ini impor terbesar negara Israel dari Mesir adalah suplai gas. Jadi bangsa Israel sangat tergantung pada Mesir dalam urusan gas.

Ketika Husni Mubarak menjual gas kepada Israel, oposisi Mubarak menentang kenapa jual gas begitu murah, naikin harganya, mereka ingin menyulitkan bangsa Israel. Puji Tuhan Husni Mubarak punya hubungan yang baik dengan Israel, tetapi apa yang terjadi sekarang? Segala sesuatunya sudah berubah.

Tetapi sebelum krisis hubungan terjadi, Tuhan sudah mempersiapkan segala sesuatunya. Tuhan membuat mereka menemukan suatu ladang gas alam yang sangat amat besar. Delapan belas bulan kemudian mereka mengumumkan bahwa sumber gas alam yang mereka miliki adalah sumber gas alam yang terbesar di dunia.

Tuhan kita tahu apa yang akan terjadi nanti di depan kita. Tetapi kabar baik buat kita, sebelum segala sesuatunya terjadi, Tuhan akan menyiapkan segala sesuatunya, yang terbaik, buat kita.

Mungkin kita berkata, “Tapi yang ditemukan bukannya gas bukan minyak, betul.” Tetapi para ahli berkata bahwa dimana ada gas di situ ada minyak. Itu sebabnya kalau kita perhatikan perusahaan-perusahaan minyak namanya selalu oil and gas company, oil and gas company, oil and gas, karena gas dan minyak bersama-sama.

Gas sudah dapat, sekarang bangsa Israel sedang cari minyaknya, mereka baru bisa melakukan sekarang karena membutuhkan biaya yang cukup besar. Setiap pengeboran dibutuhkan jutaan dolar, kalau salah bor, hilang jutaan dolar. Sekarang mereka sudah dapat finance dan mereka lagi melakukan pengeboran, dan penelitian menemukan cadangan minyaknya 4,3 billion barrel.

Kalau sesuatu yang baik terjadi pada bangsa Israel, pasti sesuatu yang baik terjadi pada kita, karena kita adalah Israel rohani, kita adalah keturunan Abraham. Apa buktinya? Ketika bangsa Israel merdeka tahun 1948, sesudah itu tahun 1950 terjadi healing revival secara besar-besaran di seluruh Amerika dan Eropa. Saat itu kesembuhan ilahi begitu mudah terjadi.

Tahun 1967, perang enam hari, Israel merebut kembali Yerusalem, apa yang terjadi dengan gereja setelah itu, tahun 1970? Karismatik diperbaharui, ini sejarah, sejarah membuktikan. Setiap kali sesuatu yang baik terjadi pada Israel, setelah itu giliran gereja, dengan kata lain artinya setelah ini giliran kita. Karena kita adalah benihnya Abraham.

Allah berkata kepada Abraham, “Aku akan membuat keturunan seperti bintang di langit”, ini berbicara tentang orang Kristen yang ada di sorga, “Dan seperti pasir di pantai”, ini berbicara tentang bangsa Israel di bumi. Selanjutnya laporan yang terakhir, Juni 2010, mereka melaporkan sekarang mereka mau menjadi pengekspor gas ke Eropa dan Asia. Yang tadinya beli, sekarang jual, yang tadinya minus, sekarang suplai! Tuhan kita adalah Tuhan yang mempersiapkan segala sesuatunya!

Kita harus mengerti, Allah mengulang sejarah, Alkitab mengatakan apa yang terjadi sekarang, dulu sudah pernah terjadi dan apa yang akan terjadi, dulu sudah pernah ada. masih ingat ketika bangsa Israel keluar dari Mesir, semalam sebelum mereka keluar dari Mesir mereka merayakan Paskah.

Keesokan harinya mereka keluar dari Mesir, pada waktu mereka keluar dari Mesir apa yang terjadi, mereka menjadi orang yang sangat kaya, kekayaan orang Mesir diberikan kepada mereka. Mereka memberikan emas, perak, dan lain-lain. Selama empat ratus tahun bangsa Israel diperbudak tanpa dibayar, waktu mereka keluar, bangsa Mesir memberikan emas, perak, dan lain-lain, sepertinya pembayarannya dirapel.

Apa pun yang iblis ambil dari kita, apapun yang iblis curangi dari kita, apa pun yang iblis curi dari kita, semua akan dikembalikan kepada kita berlipat ganda, Alkitab mengatakan, kekayaan orang berdosa disimpan untuk orang benar.

Sekarang kita lihat nubuatan Yesaya, apa yang akan terjadi dengan bangsa Israel di akhir jaman. Yesaya 60:1-2: 1Bangkitlah, menjadi teranglah, sebab terangmu datang, dan kemuliaan TUHAN terbit atasmu. 2Sebab sesungguhnya, kegelapan menutupi bumi, dan kekelaman menutupi bangsa-bangsa; tetapi terang TUHAN terbit atasmu, dan kemuliaan-Nya menjadi nyata atasmu. Di sini dikatakan, “Sebab sesungguhnya kegelapan akan meliputi bumi dan kekelaman menutupi bangsa-bangsa, tetapi terang Tuhan terbit atasmu dan kemuliaan-Nya menjadi nyata atasmu.” Tempat yang terbaik untuk melihat terang, yang kecil sekalipun adalah tempat yang gelap.

Sekalipun kita membawa lilin yang kecil, tetapi kalau ruangannya sangap gelap, maka kita bisa melihat terangnya menerangi ruangan. Sekalipun kita membawa lilin yang besar di ruangan yang terang, kita tidak akan pernah bisa melihat cahayanya menerangi ruangan. Jadi kesempatan yang terbaik untuk bersinar adalah ketika dunia ini gelap.

Selanjutnya ayat 3-5: 3Bangsa-bangsa berduyun-duyun datang kepada terangmu, dan raja-raja kepada cahaya yang terbit bagimu. 4Angkatlah mukamu dan lihatlah ke sekeliling, mereka semua datang berhimpun kepadamu; anak-anakmu laki-laki datang dari jauh, dan anak-anakmu perempuan digendong. 5Pada waktu itu engkau akan heran melihat dan berseri-seri, engkau akan tercengang dan akan berbesar hati, sebab kelimpahan dari seberang laut akan beralih kepadamu, dan kekayaan bangsa-bangsa akan datang kepadamu. Di sini dikatakan bahwa kekayaan bangsa-bangsa akan datang kepadamu. “Akan datang kepadamu”, artinya kita tidak perlu mengejarnya, “Akan datang kepadamu”, kita tidak perlu overtime untuk mendapatkannya, karena semuanya akan datang kepada kita.

Kekayaan akan datang kepada kita, kekayaan akan menemukan kita. Dunia tidak bisa mengerti ini, tetapi Tuhan melakukannya bagi kita. Orang dunia tidak bisa mengerti kenapa tersedia cadangan gas terbesar di dunia ada di Israel, di Laut Mediterania, 80 km dari lepas pantai Haifa. Puji Tuhan mata kita melihat penggenapan nubuatan Alkitab di akhir zaman, kekayaan dari seberang laut akan beralih kepada kita.

Tuhan tahu apa yang akan terjadi nanti di depan kita. Dan kabar baiknya sebelum segala sesuatunya terjadi, Tuhan akan persiapkan segala sesuatunya, yang terbaik, buat kita anak-anak-Nya.

Sebelum bangsa Israel keluar dari Mesir dan menerima kelimpahan kekayaan bangsa Mesir, sebelum kekayaan bangsa Mesir beralih kepada bangsa Israel, apa yang terjadi dengan bangsa Israel? Apa tulah sebelum tulah yang terakhir? Gelap gulita, betul? Gelap gulita di sini bukan gelap yang natural, tetapi gelap yang supranatural.

Alkitab berkata bahwa tidak ada orang yang dapat bangun dari tempatnya selama tiga hari; tetapi pada semua orang Israel ada terang di tempat kediamannya. ‘Terang’ di sini juga bukan terang yang natural tetapi terang yag supranatural, terang Tuhan. “Sebab sesungguhnya, kegelapan menutupi bumi, dan kekelaman menutupi bangsa-bangsa; tetapi terang TUHAN terbit atasmu, dan kemuliaan-Nya menjadi nyata atasmu.”

Semalam sebelum mereka keluar dari Mesir dan menerima kelimpahan kekayaan bangsa Mesir, mereka makan daging anak domba dan memercikkan darah, dengan kata lain mereka mengaplikasikan kematian Tuhan. Keesokan harinya mereka keluar dari Mesir, Tuhan membuat bangsa Mesir bermurah hati, mereka memberikian emas, perang, tembaga, kain berwarna-warni, kulit lumba-lumba, kayu penaga, minyak, permata dan lain-lain, kekayaan bangsa Mesir beralih kepada bangsa Israel

Ini yang akan terjadi di akhir zaman, ketika kegelapan menutupi bumi, dan kekelaman menutupi bangsa-bangsa; tetapi terang TUHAN terbit atasmu, dan kemuliaan-Nya menjadi nyata atasmu. Hari ini kita punya tubuh dan darah Kristus, beritakan kematian Tuhan, aplikasikan kematian Tuhan, makan tubuh Kristus, minum darah Kristus, ada Yesus di dalam kita, kita di dalam Yesus, kemuliaan-Nya akan nyata di dalam hidup kita.

Alkitab mengatakan bahwa kalau kemuliaan-Nya nyata atas kita maka orang-orang berduyun-duyun datang kepada terang kita, pada waktu itu kita akan heran melihat dan berseri-seri, kita akan tercengang dan akan berbesar hati, sebab kelimpahan dari seberang laut akan beralih kepada kita, dan kekayaan bangsa-bangsa akan datang kepada kita.